Presiden Prabowo Subianto kembali mengundang sejumlah pengusaha besar ke Istana Negara

Presiden Prabowo Subianto kembali mengundang sejumlah pengusaha besar ke Istana Negara pada Jumat (7/3/2025).
Para pengusaha yang dipanggil adalah Anthony Salim, Sugianto Kusuma, Prajogo Pangestu, Boy Thohir, Franky Wijaya, Dato Tahir, James Riady, Tomy Winata, Chairul Tanjung, H. Isam, dan Hilmi Panigoro.
Selain para pengusaha, Prabowo juga memanggil Menteri Keuangan Sri Mulyani, Menteri ESDM Bahlil Lahadalia, Menteri Investasi dan Hilirisasi Rosan Perkasa Roeslani, Menteri BUMN Erick Thohir, serta Ketua Umum Kadin Anindya Bakrie.